Jumat, 24 Mei 2013 serentak di seluruh Indonesia diumumkan hasil Ujian Nasional 2013 untuk SMA/SMK/MA, dan dari media pemberitaan Mendikbud M. Nuh memberikan pernyataan, bahwa :
jumlah peserta UN SMK sebanyak 1.106.140, dan siswa yang
dinyatakan lulus UN SMK berjumlah 1.105.539 siswa, sedangkan yang tidak
lulus berjumlah 601 siswa.
"Berarti tingkat kelulusan untuk UN SMK tahun ini juga sangat tinggi, yaitu 99,95 persen sehingga yang tidak lulus hanya 0,05 persen. Tingkat kelulusan ini pun lebih tinggi 0,23 persen dibanding tahun 2011 yang hanya mencapai 99,72 persen," paparnya.
"Berarti tingkat kelulusan untuk UN SMK tahun ini juga sangat tinggi, yaitu 99,95 persen sehingga yang tidak lulus hanya 0,05 persen. Tingkat kelulusan ini pun lebih tinggi 0,23 persen dibanding tahun 2011 yang hanya mencapai 99,72 persen," paparnya.
Sementara itu beritajatim.com memberitakan : Hasil
Ujian Nasional (Unas) SMK negeri maupun swasta di Jawa Timur 2012/2013
memuaskan. Alhasil, dari 176.633 peserta ujian, dinyatakan 99,77 persen
lulus ujian.
Berdasarkan peningkatan kompetensi, yang dilihat dari nilai akhir yaitu nilai ujian sekolah dan ujian nasional, SMK mendapat klasifikasi A dalam kategori kompetensinya.
Berdasarkan peningkatan kompetensi, yang dilihat dari nilai akhir yaitu nilai ujian sekolah dan ujian nasional, SMK mendapat klasifikasi A dalam kategori kompetensinya.
SMK Berdikari Jember sendiri setelah Kepala Sekolah Ir. H. Syuhadak, MM; menerima Daftar Kolektif Nilai Ujian Nasional (Dalkolnun) segera menyelenggarakan Sidang Pleno Penentuan Kelulusan pada Jum'at, 24 Mei 2013 jam 09.00-10.30 WIB yang dihadiri oleh para Walikelas XII dan Guru Pengajar Kelas XII dan Guru BP, didampingi Wakasek Kurikulum A. Efan NM, ST, MSi dan Wakasek Kesiswaan Zainal A, SPd; dalam Sidang tersebut Hasil Ujian Nasional tidak sertamerta dijadikan sebagai Penentu Kelulusan Siswa, tetapi juga Hasil Ujian Sekolah serta Ujian Praktek, dan juga rekaman perilaku Siswa selama menempuh pembelajaran dari kelas X hingga Kelas XII dijadikan pertimbangan.
Di akhir persidangan disampaikan bahwa Pengumuman Kelulusan SMK Berdikari Jember, dilakukan dengan mengumumkan di website-website Program Studi yang dimiliki SMK Berdikari Jember, yaitu: bedekalistrik.blogspot.com; bedekamesin.blogspot.com; bedekaotomotif.blogspot.com dan bedekakomputer.blogspot.com dengan cara Siswa mengunduh sesuai foto yang bersangkutan Surat Keterangan Lulusan dan bisa dilakukan mulai Jum'at, 24 Mei 2013 pukul 13.00 WIB (seusai sholat Jum'at), sedangkan bagi Siswa yang dinyatakan tidak lulus Surat Keterangan Belum Lulus diantar oleh Wakasek Kesiswaan dan Petugas BP ke rumah Siswa yang bersangkutan.
Berikut ini paparan peringkat KHUSUS Hasil Ujian Nasional 2013 (perbesar, klik gambar) :
Alamat website pengunduhan Surat Keterangan Lulusan Kelas XII Tahun 2013:
Teknik Instalasi Tenaga Listrik : klik di sini
Teknik Pemesinan : klik di sini
Teknik Kendaraan Umum : klik TKR-1 - klik TKR-2 - klik TKR-3
Teknik Kendaraan Umum : klik TKR-1 - klik TKR-2 - klik TKR-3
Teknik Komputer dan Jaringan : klik di sini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.